Kartu Sehat Bandung Juara Akan Segera Diluncurkan


Pasangan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil dan Oded M Danial (RIDO) mulai akan memenuhi janji kampanyenya untuk menggratiskan pengobatan bagi warga Kota Bandung. Pemkot akan segera meluncurkan program Kartu Sehat Bandung Juara (KSBJ) pada akhir tahun ini.

Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial mengatakan, kartu tersebut akan diberikan kepada warga miskin yang memiliki surat keterangan tidak mampu (SKTM). Nantinya, pemilik SKTM berhak mendapat KSBJ sebagai akses untuk memperoleh layanan pengobatan gratis.

Kartu tersebut bisa dipakai untuk pengobatan di Puskesmas dan rumah sakit yang bekerjasama dengan pemerintah.

“Jadi untuk berobat gratis warga tidak perlu bawa SKTM, cukup dengan menunjukan kartu sehat,” kata Oded saat ditemui di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Selasa (24/9/2013).
Menurut Oded, saat ini warga miskin Kota Bandung mencapai 700 ribu jiwa. Namun, yang baaru terlayani pengobatan gratis baru setengahnya.

“Dengan direalisasikannya program ini, semoga di awal tahun depan biaya pengobatan bagi seluruh warga miskin dapat digratiskan,” ucapnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »